Hitung Kepadatan sel (cell density), Kelangsungan hidup (viability) dan angka sel hidup (live cell number)
Kepadatan sel (cell density)
Rata-rata sel per jumlah kotak yang dihitung (jumlah seluruh sel dalam setiap kotak yang telah Anda hitung, dibagi dengan jumlah total kotak yang telah Anda hitung), kalikan dengan faktor pengenceran (jika sampel belum diencerkan kalikan dengan 1) kemudian dibagi dengan volume (mL) kotak, maka akan didapatkan rumus:
$$\text{Cell density} = {{Rata-rata \: Jumlah \: Sel \times \: faktor \: pengenceran} \over volume \: kotak}.$$
$$\text{Rata-rata Jumlah Sel} = {Jumlah \: Sel \: yang \: dihitung \over jumlah \: kotak}.$$
Volume kotak pada hemositometer, dihitung dengan mengalikan panjang dengan lebar dan kedalaman atau tinggi (0,1 mm). Untuk mempelajari volume atau lebar dan tinggi kotak pada bilik hitung silahkan
baca disini, berikut contoh pada kotak besar pada bilik hitung:
$$\text{Volume kotak} = {panjang \times lebar \times tinggi}.$$
$$\text{Volume besar} = {1 \times 1 \times 0,1} = {0,1 mm^3} = {0,0001 mL}.$$
Setelah mendapatkan hasil kepadatan sel, maka dapat dihitung media yang diperlukan untuk mencapai kepadatan sel yang direkomendasikan pabrikan.
Literatur
abcam (no date) Counting cells using a hemocytometer, abcam. Available at: https://www.abcam.com/protocols/counting-cells-using-a-haemocytometer (Accessed: 30 March 2024)..
Maria Fuentes (no date) Hemocytometer calculation, Hemocytometer. Available at: https://www.hemocytometer.org/hemocytometer-calculation/ (Accessed: 30 March 2024)..
Feedback:
Post a Comment